Pemdes Mattirowalie Salurkan BLT Dana Desa Tahun 2023, H. Alimuddin: Manfaatkan Dengan Baik

    Pemdes Mattirowalie Salurkan BLT Dana Desa Tahun 2023, H. Alimuddin: Manfaatkan Dengan Baik
    Pemdes Mattirowalie Salurkan BLT Dana Desa Tahun 2023

    BARRU - Pemerintah Desa Mattirowalie melaksanakan penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa Tahun anggaran 2023 pada Selasa pagi (27/06/2023).

    Tepat guna dan sasaran adalah tujuan utama BLT jelang idul Adha di desa mattirowalie, Kecamatan Tanete Riaja, kabupaten Barru, Provinsi Sulawesi Selatan.

    Kepala Desa Mattirowalie H. Alimuddin selaku pemimpin tertinggi di desa Mattirowalie bersama Babinsa dan Bhabinkamtibmas serta staf menyalurkan BLT dengan jumlah penerima sebanyak 79 (tujuh puluh sembilan) penerima manfaat.

    "Kami berharap kepada seluruh penerima manfaat bantuan langsung tunai di desa mattirowalie ini uangnya dimanfaatkan dengan baik, " harap kades H. Alimuddin.

    Ia menjelaskan bahwa BLT dana desa tahun 2023 diperuntukkan bagi warga desa Mattirowalie salah satunya yang misalnya kehilangan mata pencaharian, mempunyai anggota keluarga yang rentan sakit, menahun/kronis dan/ atau difabel serta tidak menerima bantuan sosial program keluarga harapan dan rumah tangga dengan anggota rumah tangga tunggal lanjut usia.

    (JNI)

    mattirowalie tanete riaja barru sulsel
    MUH. HASYIM HANIS, SE, S.Pd, C.L.E

    MUH. HASYIM HANIS, SE, S.Pd, C.L.E

    Artikel Sebelumnya

    Lindungi Warga Tanete Riaja, Kapolsek Iptu...

    Artikel Berikutnya

    Karyawan dan Karyawati SPBU Maruala Dukung...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU
    Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Tinjau Program Ketahanan Pangan Kodam IV/ Diponegoro
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudra 2 di Perairan Natuna
    Cegah Paham Radikalisme, Polri Tekankan Pentingnya Upaya Kontra Radikal 

    Ikuti Kami